Bebek Panggang Super Enak

Bebek Panggang

 

BEBEK PANGGANG
Wahh kayak makanan restaurant ya?

Bahan:
1 ekor Bebek ( 2-3kg)
4bh tahu merah fermentasi + saosnya (fu-chung beancurd), haluskan dengan garpu
1 sdm tauco
1 bh kencur, kupas bersih
6 siung bawang putih
12 siung bawang merah
2 sdm angkak
1 sdm bumbu ngohiong
2 sdm gula
1 sdm kaldu jamur
1 sdt garam
2 sdm arak masak
.
Saus glazing :
3 sdm maltose syrup
300 ml air
100 ml Cuka putih/beras
.
2 sdm madu untuk olesan ( bila suka )
Cara nya :
1.Bersihkan bebek dengan garam dan jeruk nipis, kemudian lap kering, blender/tumbuk halus bawang, angkak dan kencur, lalu campur semua bahan marinasi, oleskan merata ke permukaan kulit bebek, diamkan kira-kira 1 jam.
2.Campur semua bahan glazing, panaskan
dengan panci. Sisihkan.
3. Panaskan wajan/panci dengan air mendidih masukkan bebek, sambil direbus siram2 bagian bebek yang tidak terendam, rebus setiap bagian sekitar 30-45 menit hingga kulitnya menyusut (dagingnya empuk) tota sekitar 1-1.5jam , setelah itu angkat dan siram saus glazing tadi hingga merata semua ke atas kulit bebek.
4. Gantungkan bebek hingga kulitnya kering, bisa menggunakan oven dgn suhu 100°C selama 1 jam (hingga kering)
5. Kemudian panggang dengan suhu 200°C ( saya menggunakan menu fan) selama 20 menit setelah itu balikkan dan panggang kembali sekitar 15 menit, oles semua bagian dgn madu tipis2, panggang kembali sekitar 10 menit sampai kulitnya garing & coklat keemasan. Sajikan dengan saos hoisin pedas

Saus Hoisin Pedas :
2 sdm minyak
2 siung bwg merah
2 siung bwg putih
5 bh rawit merah (bs diskip)
2 sdm saus hoisin
1 sdm tauco
1 sdm arak
3 sdm palm sugar/ gula biasa
75ml air + 1/2 sdt tep maizena ( larutkan)
Cara : Blender halus duo bawang dan cabe, tumis hingga wangi, tuang sisa bahan, aduk sampai mendidih, tunggu dingin, siap disajikan
*bagi yang krg suka tauco, bs diganti dgn saus tiram

Cr : @vanescecilia

0 Response to "Bebek Panggang Super Enak"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel